20 April 2024
Aneka Lomba Warnai Agustusan di WAG IKARHOLAZ
Berita Kegiatan

Aneka Lomba Warnai Agustusan di WAG IKARHOLAZ

Perayaan kemerdekaan Indonesia tidak selalu harus diisi dengan kegiatan formal macam upacara bendera. Demikian juga dalam suasana pandemi seperti ini pertemuan tatap muka pun harus dihindari semaksimal mungkin. Lomba-lomba dan acara tasyakuran yang biasanya marak diadakan di berbagai kampung pun harus ditiadakan. Namun hal ini ternyata tidak menyurutkan niat anggota WAG Ika Rholaz untuk memeriahkan hari jadi bangsa Indonesia ke-76.

Pada tanggal 17 Agustu 2021 dengan difasilitasi oleh Dini Herawati (Rholaz ’93), WAG Ika Rholaz mengadakan beberapa perlombaan yang dilakukan secara virtual. Lomba-lomba yang digulirkan yaitu kuis yang berupa menjawab pertanyaan seputar pengetahuan umum. Ada juga lomba fotografi dan lomba puisi. Tidak ketinggalan pula lomba pantun yang dilakukan secara spontan.

Selepas Pkl. 11.00 WIB, Dini memulai kuis dengan mengajukan pertanyaan dari mana Tari Piring berasal. Pertanyaan pertama itu berhasil dijawab oleh Princess Fitri yang juga merupakan Rholazer ’93. Selanjutnya beberapa pertanyaan seputar sejarah dan pengetahuan umum diajukan oleh Dini yang harus dijawab secepatnya dengan mengirimkan chat jawaban pada WAG. Siapa yang lebih dulu mengirimkan jawaban, maka dialah yang berhak menjadi pemenang.

Antusias anggota WAG ika Rholaz dalam mengikuti kuis ini begitu besar. Hal ini terbukti dari banyaknya chat yang terlontar setiapkali Dini mengajukan pertanyaan. Tidak terasa hanya dalam waktu setengah jam, kuis telah berakhir dengan memunculkan sepuluh pemenang. Tidak hanya berupa kuis, lomba dalam bentuk lain pun diadakan dengan melibatkan potensi unggulan WAG Ika Rholaz. Lomba fotografi juga digelar untuk mewadahi minat dan hobby alumni terhadap bidang yang satu ini. Adapun pemenang lomba foto ini yaitu Ninin (Rholaz ’90), Setyo Budi (Rholaz ’91) dan Hernowo (Rholaz ’87).

Lomba berikut yang digelar yaitu lomba puisi tema Kemerdekaan Indonesia. Ponco (Rholaz ’89) yang selama ini karya puisinya sering menghiasi WAG Ika Rholaz, seakan disepakati tanpa bantahan untuk menjadi juara pertama. Menyusul berikutnya yaitu tim dari Songji atau Rholazer 91 dan Yuhanda alumni SMPN 12 yang saat ini bermukim di Jakarta. Tak ketinggalan, diadakan juga lomba pantun yang menghasilkan tiga pemenang yaitu Ninin (Rholaz ’90), Nenny (Rholaz ’86) serta Swediarifin (Rholaz ’95).

Pada malam hari, sekitar Pkl. 20.00 lomba ditutup dengan diumumkan nama pemenang beserta hadiah yang diterima oleh masing-masing. Dini sebagai pemrakarsa lomba menyediakan fasilitas hadiah berupa uang dengan nominal yang berbeda serta beberapa voucher belanja. Semua anggota WAG tampak pas dan senang, baik yang berhasil menjadi pemenang maupun yang hanya menjadi penggembira. Pada akhirnya semua menyadari bahwa tujuan akhir bukanlah nilai hadiah yang dikejar, tapi kebersamaan sebagai alumni SMPN 12 Surabaya lintas angkatan dalam memeriahkan perayaan kemerdekaan Republik Indonesia ke-76.*** (Okky)

Generated content by Saklosen.
Foto ilustrasi diambil dari YT Vicky Adeputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.