21 September 2024
Catatan Rapat 24 Juli di Ruma Kopi
Catatan Organisasi

Catatan Rapat 24 Juli di Ruma Kopi

Selasa (24/7), sebanyak 22 orang dari pelbagai angkatan mengadakan rapat di Ruma Kopi -Bendul Merisi no.8 Surabaya- guna membahas pembentukan panitia pengurus IKAROLAS (Ikatan Alumni SMPN 12 Surabaya). Beberapa catatan dari rapat yang bertempat di cafe milik Iwan, alumni 92, adalah sebagai berikut:

Tujuan :
Menyambung tali silaturahmi, menjadi wadah untuk para alumni yang bisa membawa azas manfaat sosial bersama utk sklh, & para alumni semua yg membutuhkan

Usulan

  1. IKAROLAS mempunyai Ruang Sekretariatan di SMPN 12
  2. Mempunyai database per angkatan dgn cara antara lain
  3. Mencari atau menjaring alumni-alumni Rolas sebanyak2nya
  4. Kepanitiaan pembuatan AD/ART IKAROLAS
  5. Semua yang hadir hari ini disebut sebagai penggagas adanya IKAROLAS
  6. Ketua koordinator lintas alumni adalah Ketua Alumni di masing2 angkatan atau yang ditunjuk oleh masing2 angkatan tsb utk mewakili.
    1. Karena mungkin kesibukan ketua alumni belum tentu dia sanggup menjabat sebagai Ketua Koordinator. Contoh, apabila Ketua Alumni tinggal di luar Surabaya.
    2. Ketua Koordinator diharapkan yang tinggal di Surabaya, karena basecame IKA berpusat di Surabaya
  7. Sementara base camp IKAROLAS kami tempatkan di Ruma Kopi jl. Bendul Merisi no.8 yang alumni Rolas juga angkatan 92
  8. Target untuk menjaring alumni :
    A. Minta data ke bu Antina ato pak Juki
    B. Mengumpulkan data2 atau alumni yang lain — koordinator sdr. Simon 93
    C. Masuk FB tiap angkatan
  9. Target waktu yg di rencanakan yaitu pertemuan tiap bulan hingga 3 bulan kedepan sehingga membentuk IKAROLAS
  10. Pertemuan selanjutnya disepakati tgl 24 Agustus 2018 di Ruma Kopi

PANITIA PEMBENTUKAN IKAROLAS

Ketua I : Concon ’81
Ketua II : Iim ’94

Wakil I : Kholik ’90
Wakil II : Aris ’93

Sekertaris I : Hera ’92
Sekretaris II : Dwi ’93

Bendahara I :Dyah ’88
Bendahara II : Novie ’94

Sie HUMAS :
1. Arry Bhogenk ’85
2. Dawan ’92
3. Ponco ’89
4. Dono ’82
5. Syamsu ’87

Penasihat :
1. Pak Marjuki
2. Rudi ’84
3. Mb Shinta ’77
4. JamaL 87

Foto-foto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.