Surabaya (beritajatim.com) – Ikatan Alumni SMPN 12 Surabaya atau Rholaz (IKA Rholaz) menggelar acara halalbihalal di Hotel Grand Darmo Surabaya, Sabtu (28/05/2022). Acara yang digelar untuk kembali mempererat tali persaudaraan ini mempertemukan lintas angkatan. Tercatat yang hadir dari angkatan tahun 1974 hingga 2017.
Zainal Arif selaku Ketua IKA Rholaz memaparkan, halalbihalal ini merupakan bagian pertama dari 99 hari kepengurusan era 2021-2024. Dimana sinergi terus disempurnakan demi kebaikan bersama.
“Dengan slogan ‘Menebar Kebaikan Menggapai Kebahagiaan’, kami bersama jajaran pengurus IKA Rholaz dalam acara ini sekaligus menyampaikan 3 agenda proker atau program kerja. Di antaranya restrukrisasi organisasi, identitas Rholaz, dan peningkatan kerjasama jejaring,” tutur Zainal.
Suasana semarak dan penuh keakraban begitu terasa pada acara yang dihadiri ratusan alumni. Tampak juga hadir guru SMPN 12, yakni Bapak Mardjuki yang dulu mengajar pelajaran elektronika.
Vanda, salah satu alumni, menyampaikan kebahagiaannya bisa bertemu kembali bersama kakak atau adik kelas.
“Ini asyik juga buat melepas rasa rindu, bercengkrama lagi dengan antar angkatan,” kata Vanda.
Lebih lanjut Zainal menegaskan, kebersamaan yang terjalin dalam IKA Rholaz akan terus meneguhkan persaudaraan, membawa kemanfaatan serta meningkatkan jejaring. [but]
Sumber: https://beritajatim.com